
Sumber Poto : Internet
Nama terindah yang orangtua sematkan pada dirinya
Upaya orangtua agar ia bisa menjaga cahaya dalam kehidupannya
Riak- riak gelombang kehidupan akan ia rasakan dengan semangat dan perjuangan yang keras
Apapun ujian yang ia hadapi tidak akan menggoyahkan pendiriannya
Emansipasi wanita yang ia lakoni insya Allah tidak akan melanggar kodratnya sebagai wanita
Nama yang diberikan kepadanya akan ia pegang teguh dan selalu mengingatkannya pada Sang Pemberi nikmat
Iman dan ilmu yang ia miliki sebagai penjaganya
____
AAN NURHASANAH
Antara kematian dan kehidupan hanyalah sebuah perbedaan yang tipis
Aku akan selalu melakukan kebaikan untuk sebuah kehidupan
Nama yang disematkan orang tuaku adalah harapan terbesar
Nur bisa menjadi cahaya kehidupan bagi diri dan orang-orang di sekitarnya
Untuk merasakan aura kebaikan dalam setiap aktivitas yang dilakukan
Rahasia hidup dan ujian menimpanya menjadi wanita hebat
Hanya Allah lah sebagai tempat satu-satunya ia sematkan dalam hati
Agar rasa pahit kehidupan yang dijalani menjadi kekuatan baginya
Sungguh tidak ada daya dan upaya kecuali Ia lah satu-satunya tempat
Allah orientasi hidup bagi diri dan karier yang ia jalani
Nikmat Allah begitu indah dirasakan
Allah Allah Allah lah tempat yang terbaik baginya
Hingga semua harapan dan impiannya bisa tercapai menjadi wanita inspiratif kehidupan baginya dan sekitarnya
____
HAKIM LAO
Hidup hanya sekali di dunia
Allah lah yang menjadi tujuan sebenarnya
Kebaikan akan menjadi bekal bagi perjalanan panjang
Iman dan amal saleh menjadi teman yang setia
Manusia ketika semua sudah terputus dari kehidupan dunia
Lakukan yang terbaik selama masih diberi kesempatan di dunia
Allah lah yang menjadi sandaran kehidupan bagi setiap makhluk
Oleh sebab itu jangan pernah jauh dan menjauh dariNya
_____
YULISMAR
Yuk belajar menulis
Untuk memberikan yang terbaik bagi hidup
Lakukan dan mulailah saat ini tanpa menunda
Insya Allah apa yang akan dituliskan sebagai sumbangsih bagi dunia pendidikan
Saat kamu tidak ada lagi di dunia karyamu masih bertengger
Mengapa tidak kau mulai dari sekarang
Apabila tulisanmu tuntas dan selesai diterbitkan
Rasakanlah nikmat yang tiada tara yang pernah kau raih semasa hidup
_____
NURBADRYAH
Nama yang indah tersemat dalam dirimu
Ungkapan dan harapan orangtua ada dalam namamu
Rindu dan cintamu pada dunia pendidikan menyatu pada sebuah tekad
Berikan yang terbaik untuk kemajuan dunia pendidikan
Apapun alasannya tetaplah istiqomah untuk kemajuan dunia pendidikan
Demi generasi penerus bangsa yang akan menjadi bagian terpenting bangsa ini
Risaulah ketika dunia pendidikan dan generasi bangsa tidak memiliki minat dalam membangun
Yang ada hanya menjadi bangsa penyembah dan pemakai dalam segala hal
Akhiri semua mimpi buruk dengan melakukan perubahan dimulai dari diri, organisasi, dan lainnya
Harapan bangsa ini ada di tangan pendidik, jangan biarkan ia rusak di tanganmu juga
____
HUZAIMAH
Hak setiap orang dalam kehidupan
Untuk menentukan yang terbaik bagi dirinya
Zuhud adalah salah satu pilihan hidup seseorang
Allah menjadi tujuan hidup baginya
Insya Allah jalan yang akan ditempuhnya akan berbuah manis
Menjadi hamba Allah yang taat adalah jalan terbaik buat diri dan kehidupannya
Allah akan catat segala perjuangannya untuk merengkuh cintaNya
Hingga ajal menjemputnya
_____
BAMBANG ANWAR
Bahasa lisan yang lembut
Adalah cerminan dalam dirinya
Maaf memaafkan kesalahan adalah sifatnya yang terpatri
Budaya positif selalu ia kedepankan setiap berkomunikasi dengan siapapun
Amal jaryah menjadi tujuan dalam setiap aktivitas yang ia lakukan
Napas kehidupannya hanyalah ingin berbuat kebaikan
Gabungan sifat, ilmu, dan karakter menjadi nilai plus bagi hidupnya
Allah lah yang menjadi tujuan hidupnya
Niaga di dunia selalu berorientasi padaNya
Wajah- wajah inspiratif menjadi semangatnya berbuat dan melakukan perubahan
Agar kelak bisa menjadi bagian yang sama dalam perubahan
Roh dalam jasadnya menggerakkan semangatnya untuk selalu berbuat kebaikan
Komentar